Dekan Kedokteran Resmikan kelas baru 308 "Khalid bin Walid"
Dekan Kedokteran Resmikan kelas baru 308 "Khalid bin Walid"

FK Online,- Dalam upaya peningkatan kualitas layanan bagi mahasiswa, Dekan Fakultas Kedokteran dr. Hari Hendarto, PhD, SpPD-KEMD FINASIM meresmikan kelas baru ruang 308 "Khalid bin Walid". Peresmian kelas baru ini bagian dari renovasi mayor FK UIN secara keseluruhan dalam memfasilitasi proses belajar mengajar mahasiswa. Senin (19/11)

Dalam sambutanya, Hari Hendarto mengatakan bahwa peresmian ini dalam rangka meningkatkan kualitas layanan kepada mahasiswa. Ruang kelas ini mengambil semangat pejuang Islam yang tangguh, seorang Jenderal yang tawadhu' yang dalam kisahnya selalu menang dalam peperangan yaitu Khalid bin Walid.

"Alhamdulillah, pada hari ini Senin, 19 November 2018 pukul 08.00 saya resmikan ruang kelas 308 "Khalid bin Walid" semoga kelas ini menjadi semangat kita kedepan dalam meningkatkan kualitas layanan Fakultas Kedokteran yang tak pernah kata lelah dalam berjuang meraih kemenangan sebagaimana Khalid bin Walid yang selalu menang dalam peperangan". ucap Hari

"Saya berharap kelas ini bisa dijaga kebersihanya baik oleh mahasiswa, staff dan lainya yang menggunakan. Dan semoga kedepan FK jauh lebih baik lagi dalam menyediakan fasilitas belajar". tambahnya

Tersedianya kelas baru ini merupakan kerja keras semua elemen Fakultas baik Dekanat, Program Studi, Tata Usaha, dosen sejawat dan mahasiswa. Tanpa sinergi antar semua unit maka akan sulit direalisasikan.

"Tak lupa saya ucapkan banyak terima kasih kepada semua elemen Fakultas yang punya semangat yang sama untuk kemajuan FK UIN kedepan, baik itu dekanat, program studi, tata usaha, sejawat dosen dan mahasiswa". sambungnya (md)