Delapan Belas Mahasiswa Program Studi Profesi Kedokteran Jalani Yudisium dan Persiapan Uji Kompetensi Nasional
Delapan Belas Mahasiswa Program Studi Profesi Kedokteran Jalani Yudisium dan Persiapan Uji Kompetensi Nasional

Dalam rangka persiapan Uji Kompetensi Nasional pada bulan Februari 2020, FK UIN Jakarta melakukan yudisium terhadap 18 mahasiswa Program Studi Pendidikan Profesi Dokter (PSPPD) yang telah dinyatakan lulus dalam menjalani semua stase departemen di rumah sakit pendidikan baik utama maupun jejaring.

Sebanyak total 18 mahasiswa yang terdiri dari 1 mahasiswa angkatan 2012, 3 mahasiswa angkatan 2013 dan 14 mahasiswa angkatan 2014 dibacakan yudisiumnya oleh Ketua PSPPD dr. Femmy Nurul Akbar, Sp.PD-KGEH. “PSPPD mengucapkan selamat atas yudisiumnya hari ini yang tentu sudah dilewati dengan kerja sangat keras dengan berbagai macam pengorbanan. Terima kasih atas kerjasamanya selama ini dengan prodi agar proses pendidikan ini berjalan baik.” lanjut  KPS Femmy kepada seluruh mahasiswa.

Pada kesempatan yang sama mewakili Dekan FK UIN Jakarta, Wakil Dekan Akademik dr. Flori Ratna Sari, Ph.D menyampaikan bahwa proses untuk menjadi dokter tinggal sedikit lagi dengan melalui UKMPPD baik CBT maupun OSCE dimana saat ini FK UIN Jakarta menetapkan target 92% angka kelulusan OSCE. “Saat ini, angka kelulusan kita masih di 90% sehingga harus ada program khusus yang sifatnya intensif membimbing calon dokter FK UIN Jakarta untuk siap ikut UKMPPD. Jadi ke depan, modul intensive coaching ini akan menjadi pra-syarat bagi mahasiswa untuk didaftarkan pada registrasi online UKMPPD.”

Acara yudisium diakhiri dengan briefing persiapan modul intensif oleh Sekretaris Program Studi dr. Risahmawati, Ph.D. Sesudah yudisium, para calon dokter ini masih harus menjalani modul intensive coaching yaitu modul intensif untuk persiapan Uji Kompetensi Nasional UKMPPD baik dalam bentuk tertulis CBT maupun praktek ketrampilan OSCE. Melalui program modul intensif ini diharapkan para calon dokter ini mendapatkan angka kelulusan nasional 92% sesuai target FK UIN Jakarta.(frs)