Persiapkan Masuk Program Profesi, Program Studi Kedokteran Angkat Janji Panitera 84 Dokter Muda
Jenjang pendidikan dokter terbagi menjadi dua tahap yaitu tahap akademik pada Program Studi Kedokteran dan tahap profesi pada Program Pendidikan Profesi Dokter. Dalam peralihan dari tahap akademik ke tahap profesi, setiap mahasiswa wajib menjalani Angkat Janji Kepaniteraan. Bertempat di Auditorium Prof. M.K Tadjuddin FK UIN Jakarta tanggal 13 Januari 2020, Program Studi Kedokteran melakukan Angkat Janji Kepaniteraan bersama 84 mahasiswa yang terdiri dari 76 mahasiswa angkatan 2016 dan 8 mahasiswa 2015.
“Tahap profesi merupakan tahap di mana kalian bisa mempraktekkan semua teori yang telah kalian dapatkan selama ini di tahap akademik. FK UIN Jakarta sudah menyiapkan wahana rumah sakit pendidikan dan jejaring sebagai lahan praktek untuk dokter muda sehingga kalian bisa mendapatkan peluang pembelajaran terbaik. Mohon sesudah mulai praktek di rumah sakit, jaga nama baik FK UIN Jakarta, hormati semua pasien sebagai guru kalian, hormati guru-guru di rumah sakit pendidikan dan jejaring dan yang paling penting, jangan kalian lupakan guru-guru kalian di sini yang sudah mengajari kalian sedemikian rupa untuk siap terjun ke profesi.” pesan Dekan Hari Hendarto, Sp.PD-KEMD, Ph.D.
Dalam kesempatan yang sama juga, Dekan Hari Hendarto mengumumkan bahwa RS Haji Jakarta sedang dipersiapkan untuk bisa menjadi rumah sakit pendidikan FK UIN Jakarta sehingga visi misi FK UIN Jakarta untuk mencetak dokter muslim dan dokter santri yang memiliki integrasi antara keilmuan dan keIslaman semakin mudah diwujudkan.
“Ijin menginformasikan, bahwa hari ini ada 76 angkatan 2016 yang lulus tepat waktu dari 83 total mahasiswa di angkatannya. Ini mencetak prestasi baik, bahwa kelulusan tepat waktu mahasiswa prodi Kedokteran masih di angka 90,5%. Prestasi ini tentu kerja keras bersama antara mahasiswa, prodi, staf dan tentunya dosen serta pembimbing akademik di lingkup FK UIN Jakarta. Lewat acara ini juga, kami melepas sejumlah total 84 mahasiswa yang terdiri dari 76 mahasiswa 2016 dan 8 mahasiswa 2015 dari prodi kedokteran, dan kami titipkan kepada Prodi Pendidikan Profesi Dokter untuk selanjutnya menjalani pendidikan sebagai dokter yang seutuhnya. Mohon jaga nama baik FK UIN Jakarta, hormati pasien dan guru kalian di sana dan jangan lupa berdoa serta ibadah, sebagai ciri dokter muslim FK UIN Jakarta.” lanjut Ketua Program Studi Kedokteran, Dr. dr. Achmad Zaki, Sp.OT, M.Epid dalam sambutan Angkat Janji Panitera.
Sebanyak 84 mahasiswa ini akan mulai menjalani semester pertama di Prodi Pendidikan Profesi Dokter pada bulan Februari 2020. Selama 4 semester ke depan, mahasiswa akan menjalani 66 SKS yang terbagi dalam rotasi departemen di rumah sakit pendidikan atau jejaring. (frs)